Wednesday, August 3, 2016

Pusing Mengatasi Masalah Tidak Bisa Install Windows 10

Ketika komputer adik saya Acer Arpire Z-601 dengan sistem operasi Windows 10, saya coba untuk memperbaikinya kembali. Gejalanya adalah hanya muncul logo pada saat proses booting. Komputer kembali restart dan bahkan kadang tidak restart sama sekali setelah sekian lama power dihidupkan. Ketika akan masuk ke BIOS, saya dibingungkan dengan tombol fungsi yang mana yang harus di tekan. Ternyata setelah mencoba beberapa kali restart, saya bisa masuk ke sistem BIOS dengan menekan tombol F12.

Ini adalah kali pertama ini saya menghadapi sebuah komputer yang sudah terinstall langsung Windows 10, karena laptop saya walaupun juga sudah Windows 10, tapi laptop saya ini adalah hasil upgrade dari Windows 7. Nah..setelah masuk ke BIOS, ternyata dihadapkan dengan masalah baru lagi, saya bingung untuk seting boot menu agar bisa boot melalui USB. Saya coba-coba, akhirnya bisa juga masuk ke menu booting dengan menekan tombol F12 setelah muncul logo Acer.

Tapi saya sempat lupa, apa yang saya lakukan sehingga USB bisa masuk ke boot menu. Setelah sekian kali percobaan, ternyata pada menu Boot, saya memilih Load as Legacy default. Kalau saya pilih Load as UEFI, maka system langsung masuk kembali ke BIOS.

Setelah bisa munculkan boot menu, baru saya membuat bootable USB windows 10. Tapi ada lagi masalahnya, ternyata file ISO windows 10 saya rusak, jadi gagal deh rencana malam pertama untuk perbaikan. 

Esokan harinya, saya mencoba download langsung file ISO dari link Windows Download dengan terlebih dahulu men-download Media Creation Tool yang disediakan oleh Windows. Yang saya lakukan adalah membuat file ISO untuk kebutuhan Installasi Windows 10 yang baru.

Setelah file windows iso selesai di download, kemudian saya membuat Bootable USB dengan menggunakan Rufus 2.10. Alhamdulillah.. flashdisk nya bisa digunakan untuk booting. Tapi lagi-lagi masalah.. "si hardisk nya ga mau di diinstall euy". Itu si hardisk ga bisa di delete dan format. Ga bisa install windows juga, mumet jadinya.

Windows 10 yang tidak bisa delete hardisk atau format.

Dalam keadaan mumet, akhirnya bikin kopi. Sambil nikmatin segelas dan sebatang rokok, cari-cari informasi deh di mbah google. Dapet deh info untuk ngatasin masalah ini. Ternyata hardisk keluaran sekarang (sebenernya udah mulai dari jaman dikeluarin Windows 8) udah dalam bentuk format GBT, dan ternyata harus di convert terlebih dahulu ke MBR agar bisa Install Windows yang baru.

Ada beberapa artikel yang saya pelajari yaitu :
1. Cara Convert (Format) Hardisk atau Hard Drive ke MBR / GPT dan
2. Trik Convert Partisi GPT ke MBR Tanpa Menghapus Data.

Tentunya saya pilih opsi no 2 , supaya aman datanya, karena menggunakan Bootable USB yang sudah ada software untuk convert. Langsung aja saya download softwarenya yang bernama UD-LCD.Boot.2014-v2.1.zip untuk membuat Hirens Boot 15 DLC 2014, dan terus saya buat bootable usb nya menggunakan Rufus 2.10.

Berikut Trik Convert Partisi GPT ke MBR tanpa Menghapus Data :
  1. Masukan Bootable USB Hirens Boot 15 DLC 2014
  2. Memilih Mini Windows XP, tapi ternyata pada Acer Arpire Z-601 tidak bisa menjalankan Windows XP, selalu muncul blue screen ketika saya coba lagi. Akhirnya saya pilih Mini Windows 7 dan … tara.. system windows 7 bisa jalan.
  3. Pilih Acronis Disk Director Suite 11
  4. Tapi lagi-lagi gagal, ketika akan convert ke MBR, acronis nya tidak bisa :(
  5. Ganti haluan
Akhirnya saya memilih opsi no 1 yaitu Cara Convert (Format) Hardisk atau Hard Drive ke MBR / GPT dengan segala resiko yang siap hadapi nantinya. Tapi saya tidak menggunakan Windows 7 seperti yang di jelaskan, saya menggunakan bootsable usb windows 10. 

Berikut Cara Convert (Format) Hardisk atau Hard Drive ke MBR / GPT :
  1. Lakukan proses install seperti biasanya. Ketika minta product key.. abaikan dengan klik Don’t have a serial key, sampai akhirnya muncul tampilan windows intall. Tapi jangan klik install, kita klik Repair > Advance > Command Prompt
  2. Ketik perintah DISKPART > enter
  3. Ketik perintah LIST DISK > enter
  4. Pilih hardisk yang akan di convert, misalya hardisk 0, maka perintahnya SELECT DISK 0
  5. Ketik CLEAN
  6. Ketik CONVERT MBR
  7. Selesai dan Restart dan selanjutkan akan proses instalasi Clean Windows 10
Convert Hardisk GPT to MBR - DISKPART
O iya, karena saya membuat windows 10 ISO dari laptop saya yang sudah genuine dan tentunya mempunyai Product Key, maka windows 10 yang terinstall juga sudah ada Product Key nya, hanya tinggal aktivasi ke Microsoft. Untuk aktivasi tentunya harus membutuhkan koneksi internet.

Semoga kisah saya yang Pusing Mengatasi Masalah Tidak Bisa Install Windows 10 ini bisa membantu dan bermanfaat dan terima kasih sudah mampir. Terima kasih juga seandainya cerita ini di share.
  • Share:

0 komentar:

Post a Comment